Abstract

Alat indra merupakan hal yang penting bagi kehidupan manusia. Salah satunya, yaitu mata sebagai indra penglihatan. Manusia yang memiliki keterbatasan dalam indra penglihatan dapat disebut penyandang tunanetra. Penyandang tunanetra akan mengalami kesulitan apabila harus berjalan tanpa mengetahui kondisi sekitar, termasuk ada tidaknya sebuah tangga. Alat pemandu arah bagi penyandang tunanetra ini, dapat memandu arah dan memberi informasi kepada penyandang tunanetra melalui suara. Alat ini juga dapat memberi peringatan kepada penyandang tunanetra apabila terdapat sebuah tangga. Metode yang digunakan untuk dapat mendeteksi tangga, yaitu metode convolutional neural network (CNN). Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan untuk mendeteksi tangga dengan menggunakan metode cnn ini, alat ini berhasil mendapatkan akurasi rata-rata sebesar 93%.