Perancangan Stadion Sepak Bola Di Kabupten Garut Melalui Pendekatan Estetika Struktur

  • Andre Rikhardi Architecture

Abstract

Kabupaten Garut merupakan Kabupaten di Provinsi Jawa Barat yang saat ini sedang berkembang. Dalam perkembangannya Kabupaten Garut membutuhkan fasilitas olahraga berupa stadion sepak bola yang dapat mengakomodasi kegiatan masyarakat dan juga sebagai home base dari tim Persatuan Sepakbola Indonesia Garut (disingkat PERSIGAR) yang saat ini bermain di divisi 3 Liga Indonesia. Tidak memiliki fasilitas stadion sepak bola yang layak menurut FIFA dan PSSI, sehingga membuat tim Persigar tidak dapat naik ke divisi selanjutnya. Untuk itu perlu adanya perancangan stadion sepak bola yang tidak hanya menjadi sarana olah raga namun juga sebagai sarana rekreasi masyarakat. Perancangan Stadion Sepak Bola dengan tema Estetika Struktur yang dimana rancangan stadion menerapkan sistem struktur membran sebagai penutup atap dan skins yang dipadukan dengan mega kolom beton precast yang membentuk kujang. Rancangan stadion sepak bola ini difokuskan pada desain yang di hasilkan melalui estetika struktur dari sistem struktur membrane tersebut.

Published
2020-09-22
Section
Articles