PENERAPAN KONSEP DESAIN POST MODERN PADA KARYA ROBERT VENTURI

Penulis

  • Akmal Fajri Universitas Faletehan

DOI:

https://doi.org/10.34010/desa.v4i2.14371

Abstrak

Robert Charles Venturi Jr. adalah seorang arsitek ternama asal Amerika Serikat, salah satu pendiri firma Venturi, Scott Brown and Associates, dan salah satu tokoh utama dalam perkembangan arsitektur abad ke-20. Karya-karya Venturi dikenal karena keberagaman gaya dan pendekatannya yang sulit untuk dikategorikan dalam satu aliran tertentu. Meskipun sering dianggap sebagai arsitek Post-Modern, Venturi sendiri menyatakan bahwa ia lebih mengidentifikasikan dirinya sebagai seorang Modernis dalam praktik arsitekturnya. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis penerapan konsep desain arsitektur Post-Modern pada karya-karya pentingnya, seperti Vanna Venturi House, Fire Station, Sainsbury Wing (National Gallery), dan Seattle Art Museum. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif dengan pengumpulan data melalui observasi tidak langsung atau observasi virtual, yaitu dengan menganalisis gambar-gambar bangunan yang tersedia di sumber-sumber terpercaya secara daring. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep Post-Modern dalam karya-karya Venturi tidak hanya terbatas pada bentuk fisiknya, tetapi juga mencakup nilai-nilai dan makna yang terkandung dalam desain bangunan serta hubungan bangunan dengan konteks sosial dan budaya di sekitarnya.

Diterbitkan

2024-11-06

Terbitan

Bagian

Articles