RANCANG BANGUN APLIKASI PENGIRIMAN DOKUMEN MENGGUNAKAN KOMBINASI ALGORITMA RSA DAN ALGORITMA XOR
Main Article Content
Abstract
Data atau dokumen digital dalam proses pertukaran dalam suatu jaringan, haruslah benar-benar aman, utuh, dan selalu terjaga kerahasiaannya, hal ini menjadi latar belakang perlu adanya suatu sistem yang dapat menjamin keamanan dan kerahasiaan data dan dokumen tersebut dalam proses transfer data. Penelitian ini membuat suatu rancang bangun program pengamanan data dalam pengiriman dokumen dengan menggunakan algoritma kriptografi RSA dan algoritma XOR. Algoritma RSA melibatkan dua buah kunci dalam melakukan enkripsi yaitu public key dan private key. Public key dapat disebarluaskan ke berbagai pihak untuk melakukan enkripsi ataupun dekripsi. Pesan yang sudah terenkripsi dengan public key hanya dapat didekripsi dengan menggunakan private key. Algoritma XOR suatu teknik kriptografi (penyandian) data yang menggunakan prinsip operasi logika XOR dalam proses enkripsi dan deskripsinya. Analisis Proses Enkripsi dan Deskripsi metode XOR Algoritma enkripsi menggunakan XOR adalah dengan meng-XOR-kan plainteks (P) dengan kunci (K) menghasilkan cipherteks. Dengan menggunakan metode prototype dalam melakukan tahapan penelitian, aplikasi yang dibangun sudah mengalami penyesuaian sesuai permintaan/masukan dari pemakai aplikasi. Aplikasi dapat berjalan dengan baik karena dapat melakukan proses enkripsi dan dekripsi dokumen dalam pengiriman email dari dalam aplikasi. Kemudian dari hasil pengujian diperoleh hasil semakin besar bit strength kunci, semakin besar waktu proses yang diperlukan untuk membuat kunci, kedua emakin besar ukuran file, semakin besar waktu proses yang diperlukan untuk enkripsi/dekripsi. Format file tidak mempengaruhi waktu proses, dan ketiga semakin besar bit strength, semakin cepat waktu enkripsi.
Article Details
Section
Penulis yang menerbitkan dengan jurnal ini setuju pada persyaratan berikut ini:
- Penulis menyimpan hak cipta dan memberikan jurnal hak penerbitan pertama, dengan pekerjaan 6 bulan setelah penerbitan secara simultan dengan lisensi di bawah: Creative Commons Attribution License yang memudahkan yang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan penerbitan awal dan kepenulisan karya di jurnal ini.
- Penulis bisa memasukkan ke dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non-ekslusif versi kaya terbitan jurnal (contoh: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk mem-posting karya mereka online (contoh: di repositori institusional atau di website mereka) sebelum dan selama proses penyerahan, karena dapat mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya sitiran yang lebih awal dan lebih hebat dari karya yang diterbitkan. (Lihat Efek Akses Terbuka).