PEMBANGUNAN PROTOTYPE APLIKASI PENGAWASAN DAN PENGENDALIAN PEMBUDIDAYAAN MIKROALGA SPIRULINA
Main Article Content
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun sebuah prototype aplikasi pengawasan dan pengendalian pertumbuhan spirulina dengan memanfaatkan teknologi Internet of things (IoT). Spirulina merupakan mikroalga hijau kebiruan yang hidupnya tersebar luas dalam semua ekosistem, baik itu darat ataupun perairan (air tawar/ air payau/ air laut). Spirulina dapat dikelola menjadi berbagai macam produk seperti obat, kosmetik atau makanan dimana untuk menghasilkan bahan dasar produk tersebut dilakukan pengaturan terhadap parameter-parameter pertumbuhannya pada saat proses pembudidayaan, meliputi PH air, suhu air, intensitas cahaya dan ketinggian air. Metode pembangunan perangkat lunak yang digunakan dalam penelitian ini adalah prototyping model yang mana memiliki 6 tahapan yaitu requirements gathering and analysis, quick design, build prototype, user evaluation, refining prototype dan engineer product. Untuk pembacaan dan pengontrolan nilai parameter pertumbuhan spirulina maka digunakan mikrokontroler yang dihubungkan dengan sensor-sensor parameter. Untuk menguji apakah prototype dapat melakukan pengawasan dan pengontrolan maka dilakukan pengujian pembudidayaan spirulina dengan menggunakan box berkapasitas 50 liter dan pengaturan indikator pertumbuhan untuk produk makanan. Berdasarkan hasil pengujian didapatkan hasil bahwa sensor-sensor dapat membaca nilai parameter pertumbuhan spirulina dengan galat 0.03% dengan alat pengukuran parameter konvensional dan mikrokontroler dapat melakukan pengendalian secara otomatis kepada alat-alat yang mempengaruhi indikator pertumbuhan spirulina.
Article Details
Section
Penulis yang menerbitkan dengan jurnal ini setuju pada persyaratan berikut ini:
- Penulis menyimpan hak cipta dan memberikan jurnal hak penerbitan pertama, dengan pekerjaan 6 bulan setelah penerbitan secara simultan dengan lisensi di bawah: Creative Commons Attribution License yang memudahkan yang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan penerbitan awal dan kepenulisan karya di jurnal ini.
- Penulis bisa memasukkan ke dalam penyusunan kontraktual tambahan terpisah untuk distribusi non-ekslusif versi kaya terbitan jurnal (contoh: mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan penerbitan awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk mem-posting karya mereka online (contoh: di repositori institusional atau di website mereka) sebelum dan selama proses penyerahan, karena dapat mengarahkan ke pertukaran produktif, seperti halnya sitiran yang lebih awal dan lebih hebat dari karya yang diterbitkan. (Lihat Efek Akses Terbuka).
How to Cite
References
Chrisyantar Hasiholan, Rakhmadhany Primananda, Kasyful Amron, “Implementasi Konsep Internet of Things pada Sistem Monitoring Banjir menggunakan Protokol. MQTTâ€, Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, Vol. 2, No. 12, Desember 2018.
Dias Prihatmoko, “Penerapan Internet Of Things ( IoT ) Dalam Pembelajaran Di Unisnu Jepara†Jurnal SIMETRIS, Vol 7, No 2 November 2016.
Hermansyah, “Rancang Bangun Pengendali pH Air Untuk Pembudidayaan Ikan Lele Berbasis Mikrokontroler Atmega16†Jurnal Teknik Elektro Universitas Tanjungpura, Vol 2, No 1, 2017
I Nyoman K Kabinawa, Spirulina Ganggang Penggempur Aneka Penyakit, Jakarta: Argo Media Pustaka, 2006.
Kabede, E and Ahlgren, G. “Optimum Growth Conditions and Light Utilization Efficiency of Spirulina platensis (Arthospira) fusiformis) from Lake Chituâ€, Jurnal Ethiopia. Hydrobiol., Vol 332, Page 99-109, 1996.
M. Christwardana, and Nur Hadiyanto, “Spirulina Platensis: Potensinya Sebagai Bahan Pangan Fungsional†Jurnal Aplikasi Teknologi Pangan, Vol.2, No.1, 2013.
Nur Asyik Hidayatullah, Dirvi Eko Juliando Sudirman, “Desain Dan Aplikasi Internet Of Thing (IoT) Untuk Smart Grid Power Systemâ€, Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknik Elektro, Vol 2, No. 1, Page 35-44, April 2017.
Sri Wiwoho Mudjanarko, Slamet Winardi dan Arthur Daniel Limantara, “Pemanfaatan Internet Of Things (Iot) Sebagai Solusi Manejemen Transportasi Kendaraan Sepeda Motor“, Prosiding Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Prasarana Wilayah X (ATPW), Surabaya, 05 Agustus 2017.
Yesi Erika, “Rancang Bangun Sistem Monitoring Iklim Mikro Pada Budidaya Tanaman Hortikultura Menggunakan Mikrokontroler Arduino Mega 2560 Berbasis Internet Of Things (IoT)†Fakultas Pertanian Universitas Lampung, 2018, Unpublished.