Abstract

Keberadaan suatu sistem informasi dalam suatu organisasi tidak lain adalah untuk dapat menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi para penggunanya dalam proses pengambilan keputusan. Salah satu faktor yang menentukan keberhasilan sistem informasi dalam menghasilkan informasi yang berkualitas adalah budaya organisasi. Sistem informasi berperan penting dalam suatu organisasi demi tercapainya tujuan organisasi yang efektif dan efisien, maka system informasi harus di desain dengan mencerminkan nilai-nilai dari budaya organisasi karena budaya organisasi merupakan salah satu komponen penting yang dapat mempengaruhi desain suatu Sistem Informasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan meneliti budaya organisasi di terkait dengan pengembangan sistem informasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa budaya organisasi memberikan pengaruh terhadap pengembangan sistem informasi yang sedang berjalan di lingkungan Universitas Komputer Indonesia.