Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) Teknologi Industri Pembangunan Cimahi

  • Imelda Pangaribuan Universitas Komputer Indonesia
  • Femi Subakti Universitas Komputer Indonesia

Abstract

SMK Teknologi Industri Pembangunan Cimahi merupakan salah satu Lembaga Pendidikan swasta yang terletak di Kota Cimahi. Sistem informasi akademik yang sedang berjalan di SMK Teknlogi Industri Pembangunan Cimahi saat ini belum menggunakan sistem informasi yang terkomputerisasi sehingga memiliki kendala-kendala yang dihadapi seperti pada proses pendaftaran siswa baru, proses penjadwalan kelas, dan proses penilaian siswa. Sehingga diperlukan sistem informasi akademik yang terkomputersasi dan terintegrasi pada suatu basis data untuk menangani kendala-kendala tersebut. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode penelitian deskriptif, sedangkan untuk metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode pengembangan sistem prototype, selain itu penulis menggunakan metode pendekatan sistem berorientasi objek sebagai perancanan sistem yang diusulkan. Dengan mengimpelementasikan sistem informasi akademik yang diusulkan ini, maka sangat diharapkan kegiatan akademik di SMK Teknologi Industri Pembangunan Cimahi dapat berjalan tanpa adanya kendala yang dihadapi.

Published
2019-09-23
How to Cite
[1]
I. Pangaribuan and F. Subakti, “Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) Teknologi Industri Pembangunan Cimahi”, JATI, vol. 9, no. 2, pp. 128-137, Sep. 2019.