Submission Preparation Checklist

As part of the submission process, authors are required to check off their submission's compliance with all of the following items, and submissions may be returned to authors that do not adhere to these guidelines.

  • Artikel yang diserahkan belum pernah diterbitkan sebelumnya.
  • File yang diserahkan dalam format file dokumen OpenOffice, Microsoft Word, atau RTF.
  • Jika tersedia, URL untuk referensi wajib disertakan.
  • Artikel memiliki spasi tunggal; menggunakan font 12 poin; menggunakan huruf miring, bukan menggarisbawahi (kecuali dengan alamat URL); dan semua ilustrasi, gambar, dan tabel ditempatkan di dalam teks pada posisi yang sesuai, bukan di akhir.
  • Artikel yang diserahkan wajib memenuhi persyaratan stilistik dan bibliografi yang diuraikan dalam Panduan Penulis.

Author Guidelines

Dalam Penyerahan naskah ke pihak Jurnal Mahadaya: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Budaya penulis harus memenuhi kriteria sebagai berikut:



  1. Memiliki tanggung jawab untuk memastikan hanya karya baru dan asli yang diserahkan.

  2. Tidak boleh menyerahkan karya yang sebelumnya telah diterbitkan di jurnal lain.

  3. Tidak boleh mengirimkan artikel apa pun yang sedang ditinjau atau dipertimbangkan oleh jurnal ke jurnal lain secara bersamaan.

  4. Hanya diizinkan untuk menerbitkan karya mereka di tempat lain setelah menerima penolakan resmi dari jurnal atau jika permintaan mereka untuk menarik karya mereka secara resmi diterima oleh jurnal.

  5. Harus memberi tahu Pemimpin Redaksi atau penerbit tentang ketidakakuratan data dalam karya mereka yang diterbitkan sehingga koreksi atau pencabutan artikel dapat dilakukan.

  6. Harus memberikan kontribusi signifikan dan bertanggung jawab atas segala kekurangan dalam pekerjaan mereka.


Untuk petunjuk penulisan naskah penulis harus memperhatikan template dan hal berikut:



  1. Naskah berukuran A4 dengan jenis huruf Times New Roman menggunakan template yang sudah disediakan.

  2. Margin menggunakan 3 cm di semua sisi.

  3. Judul malsimal 12 kata dengan ukuran huruf 14. 

  4. Nama penulis ditulis tanpa gelar diletakkan di bawah judul dengan ukuran huruf 12 dan bercetak tebal, tengah. 

  5. Afiliasi di tempatkan di posisi tengah, bercetak miring. Termasuk: Program Studi, Fakultas, Alamat, Negara. 

  6. Surel ditulis hanya penulis utama (pertama) dengan ukuran huruf 12 di bawah alamat.

  7. Abstrak (sari) memuat latar belakang, tujuan, metode, temuan, dan kesimpulan, diketik tidak lebih dari 250 kata dengan ukuran huruf 10. 

  8. Abtrak pertama berbahasa indonesia, dan abstrak kedua berbahasa inggris. Berisi gambaran umum, hasil, dan metode secara ringkas dan jelas.

  9. Artikel yang dikirim berjumlah  10-15 halaman (antara 5000-6500 kata). Berisi Hasil, Pembahasan, aspek pendukung pembahasan.

  10.  Isi Naskah diketik dengan spasi 1, dengan jenis huruf Times New Roman 12. dan jangan menggunakan spasi di antara paragraf. 

  11. Gunakan sitasi APA edisi ke-6 untuk kutipan. Disarankan menggunakan Mendeley dalam pengerjaannya.

  12. Kutipan bersumber dari jurnal harus setidaknya 80% dari total referensi . Sisanya dapat bersumber dari buku.

  13. Diwajibkan mengutip dari Jurnal Mahadaya yang telah terbit pada edisi sebelumnya, minimal satu naskah.

  14. Untuk Tabel dan Gambar, diberi keterangan gambar/tabel dengan nomor dan tempatkan judul setelah angka.

  15. Naskah harus memiliki tingkat plagiasi rendah yaitu maksimal 20%.

  16. Perhatikan kebijakan jurnal dan biaya penulis sebelum mengunggah. Pastikan poin yang ada dalam ceklis persiapan terpenuhi!