Abstract

Tujuan riset ini ialah untuk meninjau ulang goodness of fit (GOF) pemodelan persamaan struktural berbasis kovarians (Covariance dan Partial Least Square Based Structural Equation Modeling)  dengan menggunakan LSIREL, AMOS dan Smart PLS. Metode yang digunakan adalah pencarian data sekunder sistematis dan meta analisis. Dalam studi ini peneliti menemukan adanya persamaan dan perbedaan penggunaan setiap parameter yang digunakan dalam nama parameter yang sama; Oleh karena itu, pengguna perangkat lunak tersebut harus dapat membedakan setiap penggunaan parameter yang bersangkutan pada masing-masing perangkat lunak saat dipraktikkan dalam penelitiannya.


 


Kata Kunci: goodness of fit, SEM, LISREL, AMOS, SmartPLS