ANALISIS PERTUMBUHAN NASABAH DAN STRUKTUR FINANSIAL DALAM MEMPREDIKSI PROFITABILITAS BANK SYARIAH
DOI:
https://doi.org/10.34010/jra.v9i2.536Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan nasabah dan struktur finansial dalam memprediksi profitabilitas di bank syariah. Pertumbuhan nasabah diproksikan oleh peningkatan atau penurunan nasabah pembiayaan, baik melalui skema ba’i murabahah, istishna dan salam maupun melalui skema pembiayaan musyarakah dan mudharabah. Peningkatan atau penurunan nasabah dapat ditentukan melalui perbandingan nasabah sekarang dengan tahun sebelumnya. Struktur finansial diproksikan oleh rasio Debt to Equity Ratio (DER) sementara profitabilitas bank syariah diproksikan oleh Return on Aset (ROA). Metode penelitian menggunakan metode prediktif dengan teknik analisis regresi berganda.  Data diambil melalui laporan keuangan Bank Syariah yang dipublikasikan di Bank Indonesia dari tahun 2010 sampai dengan Juni 2015 dengan metode pengambilan sampel secara random sampling.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan nasabah berpengaruh positif signifikan terhadap profitabilitas. Hasil penelitian ini juga menerima hipotesis yang diajukan. Sementara itu, struktur finansial tidak berpengaruh negatif terhadap profitabilitas bank syariah. Hasil ini sekaligus menolak hipotesis yang diajukan. Dengan demikian dapat disimpulkan hanya satu hipotesis yang dapat diterima dalam penelitian ini. Berdasarkan koefisien regresi yang dihasilkan, profitabilitas dapat diprediksi meningkat.
References
Addae et all. 2013. The Effect of Capital Structure on Profitability of Listed Firms in Ghana. International Journal Finance and Accounting. ISSN 222-1697.ISSN 222-2847. Vol 5 No. 31.2013.
Ahmad, Touseef. 2014. Impact of Capital Structure on Profitability: An Empirical Anaysis of Cement Sector of Pakistan. International Journal of Finance and Accounting. ISSN 222-1697,ISSN 222-2847. Vol 5 No. 17.2014.
Anwar, Saeful. 2011. Pengaruh Struktur Modal dan Likuiditas terhadap Profitabiltias (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Logam dan Barang dari Logam yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia). Jurnal Akuntansi dan Keuangan.
Dendawijaya, Lukman. (2005). Manajemen Perbankan. Edisi 2. Jakarta: Ghalia.
Halim, Abdul dan Sarwoko. (2008). Manajemen Keuangan (Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan. Yogyakarta, BPFE.
Hanafi, Mamduh M., Abdul Halim. (2005). Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta : STIE YKPN.
Horne, James C. Van dan John M. Machowicz. (2013). Prinsip-Prinsip Manajemen Keuangan. Alih Bahasa Dewi Fitriasari dan Deny A. Kwary. Jakarta : Salemba Empat.
Kasmir. (2010). Analisis Laporan Keuangan. Edisi Enam. Jakarta: PT. Rajawali Pers.
Kesuma, Ali. 2009. Analisis Faktor yang Mempengaruhi Struktur Modal serta Pengaruhnya terhadap Harga SAham Peruahaan Real Estate yang go Public di Bursa Efek Indoensia. Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan. Vol. 11, No. 1, Maret 2009:38-45.
Michelle and Megawati. 2005. Tingkat Pengembalian Investasi dapat Diprediksi melalui Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage. Kumpulan Jurnal Ekonomi.
Munawir, Slamet. (2010). Analisa Laporan Keuangan. Yogyakarta: Liberty.
Nurfadillah, Mursidah. 2011. Analisis Pengaruh Earning per Share, Debt to Equity Ratio dan Return on Equity terhadap Harga Saham PT. Unilever Indonesia, Tbk. Jurnal Akuntansi dan Keuangan. Vol 12 No. 1
Otoritas Jasa Keuangan. 2010. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Otoritas Jasa Keuangan. 2011. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Otoritas Jasa Keuangan. 2012. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Otoritas Jasa Keuangan. 2013. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Otoritas Jasa Keuangan. 2014. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Otoritas Jasa Keuangan. 2015. Statistik Perbankan Syariah. Jakarta.
Peraturan Bank Indonesia No. 9/24/DPBs/2007 Tentang Sistem Penilaian Kesehatan Bank Umum berdasarkan Prinsip Syariah.
Priharyanto, Budi. (2009). Analisis Pengaruh Current Ratio, Inventory Turnover, Debt to Equity Ratio, dan Size terhadap Profitabiltias (Studi pada Perusahaan Food and Beverage dan Perusahaan Consumer Goods yang Listed di BEI Periode 2005 – 2007). Tesis. Semarang. Universitas Diponegoro
Ross et all. (2012). Fundamental of Corporate Finance. Asia Glogal Edition.
Syamsudin, Lukman. (2000). Manajemen Keuangan Perusahaan. Jakarta : Raja Grafindo Persada
Sugiyono. (2012). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: CV. Alfabeta.
Suliyanto. (2011). Ekonometrika Terapan: Teori dan Aplikasi dengan SPSS. Yogyakarta : CV. Andi.