ANALISIS KERENTANAN LONGSOR PADA LERENG BERBASIS GRAFIK PARTICLE MOTION
DOI:
https://doi.org/10.34010/iqe.v8i1.2717Abstrak
Tampilan visual getaran tanah atau bangunan dapat dilihat secara langsung dengan perangkat mikrotremor. Perangkat mikrotremor terdiri dari perangkat lunak DATAQ, data logger dan seismometer yang dapat menampilkan bentuk sinyal secara langsung. Sistem seperti ini banyak digunakan dalam memonitor kejadian bencana. Pada bidang kebencanaan longsor akibat gempabumi, analisis kerentanan dilakukan setelah melakukan pengukuran melalui proses pengolahan data dengan perangkat lunak Geopsy. Beberapa fitur dalam Geopsy seperti H/V, SPAC, dan Damping digunakan untuk memberikan gambaran kuantitatif, sementara Particle Motion memberikan tampilan visual arah gerak partikel. Rentang frekuensi yang digunakan pada penelitian ini adalah1 – 15 Hz. Hasil penelitian menunjukkan arah gerak partikel di area barat lereng didominasi oleh arah barat laut-tenggara (NW-SE) sementara di timur lereng didominasi oleh pergerakan partikel ke segala arah. Pola pergerakan partikel di selatan lereng adalah barat laut-tenggara (NW-SE), timur laut-barat daya (NE-SW), dan timur-barat (E-W), sedangkan pergerakan partikel dalam arah vertikal didominasi oleh arah gerak kuadaran II-kuadran IV
Kata Kunci: particle motion, mikrotremor, lereng, frekuensi
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Authors who publish this journal agree to the following terms:
The author holds the copyright and grants the right of the first publication journal to enable INAQUE to share the work with acknowledgment of the author's work and early publications in this journal.
Authors may include separate additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version (for example, submit to an institutional repository or publish in a book), with the acknowledgment of its initial publication in this journal
Authors are permitted and encouraged to post their work online before and during the delivery process, as it may lead to productive exchanges, as well as quotations of previously published and longer works