Abstract

Tujuan Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) adalah untuk membantu guru dan kepala sekolah dengan fokus pada Sistem Informasi Akuntansi P2M Pendapatan Di TK. Permata Kota Bandung. Pencatatan pendapatan di TK. Permata menggunakan Buku Pendapatan yang dilakukan secara manual seperti formulir pendaftaran, SPP, dan DSP. Metode P2M dengan guru dan kepala sekolah adalah praktek, penjelasan Sistem Informasi Akuntansi Pendapatan atau aplikasi dan flowchart seperti flowchart pendaftaran siswa dan flowchart sistem informasi akuntansi pendapatan, diskusi, wawancara, dan evaluasi. Berdasarkan hasil kuisioner dari kegiatan P2M Pendampingan Sistem Informasi Akuntansi Pendapatan Di TK. Permata Kota Bandung yaitu materi pelatihan dinilai wajar oleh responden, penerapan sistem informasi akuntansi pendapatan berbasis web dinilai sangat baik oleh responden, pelaksanaan P2M dinilai wajar oleh responden, tanggapan responden mengenai pendampingan dapat dilakukan secara berkesinambungan.


Kata kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Pendapatan dan TK. Permata Kota Bandung.