Diterbitkan 2024-12-19
Cara Mengutip
Abstrak
Bambu merupakan salah satu kekayaan alam Indonesia yang memiliki banyak manfaat. Salah satunya dijadikan produk bambu kreatif untuk kebutuhan hidup manusia. Studio Dapur, perusahaan kreatif berbasis desain produk bekerjasama dengan salah satu kelompok pengrajin di Kabupaten Tasikmalaya, memproduksi barang-barang kebutuhan dapur dengan desain modern dan harga berlipat dibandingkan produk bambu tradisional. Tidak mudah memasarkan produk bambu premium dari Studio Dapur sehingga dibutuhkan promosi dalam pemasarannya. Promosi merupakan bagian penting dari pemasaran produk inovasi yang diproduksi Studio Dapur. Studio Dapur memanfaatkan marketing channel atau saluran pemasaran yang tersedia untuk berpromosi dan edukasi tentang proses produksi dan tanaman bambu kepada masyarakat. Penelitian ini bertujuan mengungkap strategi promosi dan edukasi produk bambu kreatif melalui marketing channel yang tersedia. Kami menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan kajian dokumentasi berupa gambar maupun teks. Hasil penelitian menunjukkan, Studio Dapur menggunakan saluran pemasaran offline berupa pameran, untuk mendapatkan jejaring dari para buyer dalam dan luar negeri, serta saluran pemasaran online, berupa website, media sosial, dan e-commerce. Saluran marketing online berisikan informasi tentang Studio Dapur, produk yang dihasilkan, serta edukasi mengenai bambu dan pemanfaatannya sebagai produk modern kebutuhan rumah tangga berkualitas baik.