SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENGADAAN DI CV. SUPRI GROUP
Main Article Content
Abstract
CV. Supri Group merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa Aplikator, Kontraktor dan Distributor Plafon Gypsum, PVC, Kusen Aluminium & Atap Bajaringan. Pengadaan barang dilakukan dengan melakukan pengecekkan barang yang tersedia lalu dibuatkan daftar barang yang perlu dilakukan pengadaan oleh bagian gudang, kemudian untuk jumlah pembeliannya akan dilakukan proses perkiraan secara intuisi berdasarkan data penjualan bulan sebelumnya oleh Manajer operasional dan selanjutnya dilakukan pemesanan kepada supplier oleh admin. Pada proses pengadaan barang, manajer operasional masih sering kesulitan untuk menentukan jumlah barang yang harus diadakan agar tetap dapat memenuhi kebutuhan konsumen dan tidak menyebabkan penumpukan barang dalam jangka waktu yang lama. Saat ini, CV. Supri Group memiliki 22 supplier yang mayoritas berlokasi di kota Bandung. Dengan semakin banyaknya pilihan dan setiap supplier memiliki harga, jarak, kualitas dan kelengkapan yang berbeda-beda, membuat manajer operasional kesulitan dalam menentukan aspek-aspek tersebut. Berdasarkan permasalahan tersebut, akan dibuatkan sistem yang dapat melakukan perhitungan penentuan jumlah pengadaan barang dengan menggunakan metode peramalan Single Exponential Smoothing (SES) dan untuk membantu menentukan supplier dapat menggunakan metode Weighted Product (WP) yang dapat mengambil keputusan dengan mempertimbangkan aspek-aspek tertentu. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa sistem ini dapat membantu Manajer Operasional dalam menentukan jumlah pengadaan barang dan penentuan supplier.
Article Details
Section
References
PropertyGuru, “10 Kota Besar Di Indonesia Berdasarkan Jumlah Penduduk Dan Luas Wilayahnya,” 19 Juli 2022. https://www.rumah.com/areainsider/dki-jakarta/article/kota-besar-di-indonesia-14929 (diakses 2 Desember 2022).
G. Ramadhan, G. Nurzuraida, H. Wibowo, dan K. Wijaya, “Elemen Pembentuk Ruang Terbuka Publik Alun-Alun Kota Bandung,” ENGGINEERING, SCIENCES AND SOCIAL HUMANIORA, vol. 1, no. 1, Jun 2018, doi: 10.31848/ensains.v1i1.57.
S. Sarah Sofyaningrat, “Membandingkan Tingkat Mobilitas Masyarakat Selama Pandemi,” Mei 2021. https://smartcity.jakarta.go.id/id/blog/membandingkan-tingkat-mobilitas-masyarakat-selama-pandemi/
G. Y. A. Suprabowo, “Memaknai Hospitalitas di Era New Normal: Sebuah Tinjauan Teologis Lukas 10:25-37,” JTKK, vol. 5, no. 1, hlm. 43–58, Jun 2020, doi: 10.52104/harvester.v5i1.29.
N. N. K. Sari, “Pemanfaatan Aplikasi Mobile Assistant Untuk Mendeteksi Kerumunan dalam Penerapan New Normal Covid-19,” hlm. 10.
D. Faedlulloh, R. Prasetyanti, and - Indrawati, “Menggagas Ruang Publik Berbasis Demokrasi Deliberatif: Studi Dinamika Pengelolaan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Jakarta Utara,” Spirit Publik J. Adm. Publik, vol. 12, no. 2, p. 43, Nov. 2017, doi: 10.20961/sp.v12i2.16240.
G. F. Mandias, “Analisis Pengaruh Pemanfaatan Smartphone Terhadap Prestasi Akademik Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Klabat,” CogITo Smart J., vol. 3, no. 1, p. 83, Jul. 2017, doi: 10.31154/cogito.v3i1.47.83-.
N. K. C. Dewi, I. B. G. Anandita, K. J. Atmaja, and P. W. Aditama, “Rancang Bangun Aplikasi Mobile Siska Berbasis Android,” p. 8.
M. F. A. Muri, H. S. Utomo, and R. Sayyidati, “Search Engine Get Application Programming Interface,” J. Sains Dan Inform., vol. 5, no. 2, pp. 88–97, Dec. 2019, doi: 10.34128/jsi.v5i2.175.
Y. Sari and H. Riyansah, “Aplikasi Tracking Pedagang Keliling Dengan GPS Google Maps API Berbasis Android,” vol. 5, no. 3, p. 14, 2021.
A. F. Rahman, A. P. Kharisma, and R. K. Dewi, “Rancang Bangun Aplikasi Geofence Marketing Cafe Berbasis Android Studi Kasus: Ice Ah!,” p. 10.
E. A. W. Sanad, “Pemanfaatan Realtime Database di Platform Firebase Pada Aplikasi E-Tourism Kabupaten Nabire,” J. Penelit. Enj., vol. 22, no. 1, pp. 20– 26, May 2019, doi: 10.25042/jpe.052018.04.
W. W. Widiyanto, “Analisa Metodologi Pengembangan Sistem Dengan Perbandingan Model Perangkat Lunak Sistem Informasi Kepegawaian Menggunakan Waterfall Development Model, Model Prototype, Dan Model Rapid Application Development (RAD),” vol. 4, hlm. 7, 2018.
D. S. Tiyas, “Rekayasa Perangkat Lunak Pendukung Keputusan Penentuan Supplier Dengan Menggunakan Metode Profile Matching Pada UD Gunung Mas Semarang,” hlm. 8.